MEMILIKI lembaga pendidikan anak usia dini (PAUD) yang berstatus terakreditasi tentu menjadi dambaan semua pengelola lembaga PAUD nonformal. Status terakreditasi dapat menjadi brand bahwa lembaga telah dikelola secara profesional. Karena akreditasi dilakukan oleh lembaga independen yang dibentuk pemerintah.Tak pelak badan akreditasi PAUD sangat dibutuhkan sebagai penjaminan mutu lembaga pendidikan yang mengacu kepada kompetensi standar pendidikan nasional.
Selasa (28/8/2018) Kelompok Bermain Delima Pengkok, melaksanakan kegiatan Penilaian Lapangan (Field Evaluation-Site Visit) Akreditasi PNF di BAN PAUD dan PNF dalam rangka Pelaksanaan Akreditasi, dengan asesor Tri Utami, M.Pd.I dan Hartini, S.Pd., M.Psi.
Akreditasi merupakan penilaian kelayakan program dalam satuan pendidikan berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan dan merupakan bagian dari upaya penjaminan dan pengendalian mutu pendidikan oleh pemerintah. Pada pelaksanaannya, Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Nonformal (BAN PAUD dan PNF) dibantu oleh Badan Akreditasi Provinsi Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Nonformal (BAP PAUD dan PNF).
Secara umum, akreditasi bertujuan memberikan penilaian (assessment) secara objektif, transparan, dan berkelanjutan terhadap kelayakan suatu program dan satuan PNF berdasarkan atas kriteria-kriteria yang telah ditetapkan. Sementara pelaksanaan akreditasi terhadap program dan satuan PNF akan memberi manfaat, antara lain menyempurnakan visi, misi, tujuan, sasaran, strategi, dari program dan satuan PNF. Meningkatkan mutu program dan satuan PNF. Memanfaatkan semua informasi hasil akreditasi sebagai umpan balik dalam upaya memberdayakan dan mengembangkan kinerja program dan satuan PNF.
Mendorong satuan PNF agar selalu berupaya meningkatkan mutu program dan lembaganya secara bertahap, terencana, dan kompetitif di tingkat kabupaten/kota, provinsi, regional, nasional, bahkan internasional. Kemudian, memeroleh informasi yang andal dan akurat, dalam rangka masyarakat pembelajar PNF memeroleh dukungan berupa pembinaan dari pemerintah dan apresiasi dari masyarakat.